10 Juni 2009

Pato: Milan Masih Punya Dinho!

Milan - AC Milan sudah berpisah dengan Kaka yang di lapangan jadi pilar permainan. Tapi jangan risau, Milan masih punya pemain andalan dalam sosok Ronaldinho.

Kaka takkan lagi terlihat berbaju Rossoneri. Seragam yang akan dia pakai sekarang adalah baju putih punya Real Madrid, klub yang memboyongnya pada bursa transfer musim panas ini.

Kepergian Kaka ini sendiri disambut dengan kekecewaan oleh para Milanisti. Wajar, siapa yang tidak kecewa melihat salah satu pemain terbaik di tim kesayangan pergi.

Selain rasa kecewa, kerisauan niscaya juga timbul seiring dengan hijrahnya Kaka. Tentu fans Milan mengkhawatirkan bagaimana masa depan tim kesayangan mereka tanpa Kaka yang biasa jadi tempat menggantungkan asa.

Akan tetapi, Alexandre Pato menegaskan Milan masih bisa melangkah dan menggapai sukses tanpa Kaka. Alasannya, mereka masih punya Ronaldinho yang dia nilai tak kalah hebat.

"Milan sangat kehilangan, tapi Milan bukan hanya Kaka seorang," tegas penyerang muda Brasil itu menilai kepergian kompatriotnya.

"Kami punya kumpulan pemain hebat dan Ronaldinho, yang bisa membawa banyak sukses untuk Milan," lanjut Pato yakin, seperti dilansir oleh Goal, Rabu (10/6/2009).

Bersama Ronaldinho dan Kaka, Pato sempat membentuk trio KaPaRo di Milan. Tapi kerjasama tiga pemain Brasil itu hanya bertahan semusim karena Kaka kini sudah tak ada.

Artikel Terkait



2 komentar:

arkasala mengatakan...

Alhamdulillah menemukan reff baru untuk milan. Trims Mas, kayaknya lebih lengkap dari dupur tetangga deh. Oh ya mau tanya kira2 om Becks balik lagi gak ya?

Uphank Milanisti mengatakan...

Makasih Bung Arkasala.. Beckham 90% akan balik ke Milan. Kita lihat saja nanti musim depan..

Posting Komentar

SEARCH

TRANSLATOR

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

HIT COUNTER






VISITOR



free counters



SKUAD AC MILAN 11/12


LABELS

Blogumulus by Roy Tanck and Amanda Fazani

JADWAL DAN HASIL


MY YAHOO!

CHAT WITH ME

MY LINK

Milanisti sejati



TEXT LINK SAHABAT

BANNER LINK SAHABAT

ARCHIVE BLOG

Template by - Abdul Munir - 2008 - layout4all