13 Februari 2009

Deadline Bagi Deal Beckham

Los Angeles - Jelang laga derby della Madonnina, Langkah esktra cepat wajib dilakukan AC Milan demi keinginannya untuk menggaet David Beckham dari Los Angeles (LA) Galaxy. Komisioner Major League Soccer (MLS), Don Garber, telah menetapkan tenggat waktu atau deadline bagi Rossoneri untuk menyelesaikan proses transfer Beckham, yaitu sampai Jumat (13/2) besok. Garber pun menyiratkan segala sesuatu yang terkait dengan deal Beckham harus terlebih dahulu mendapat persetujuan darinya. ‘Tidak ada alasan mengapa hal ini (isu Beckham) terus berlarut-larut. Milan harus memberi penegasan mau melanjutkan proses transfer atau sebaliknya. Pada Jumat ini kami perlu tahu apakah mereka benar-benar mau membeli Beckham atau tidak’, tegas Garber seperti yang dikutip The Guardian.
Durasi peminjaman Beckham di San Siro bakal kedaluwarsa pada 8 Maret mendatang. Seiring dengan keinginannya untuk tetap mendapat peluang bermain bersama Timnas Inggris, dengan terbuka Beckham menyatakan keinginannya untuk bertahan bersama Rossoneri. Dalam artian, Beckham meminta statusnya di Milan dipermanenkan.
Dengan tegas, Garber menyatakan jika MLS tidak akan menunggu lebih lama tentang proses transfer tersebut. Pasalnya, kompetisi MLS kian dekat bergulir kembali. Sesuai dengan jadwal, Galaxy melakoni pertandingan perdana melawan DC United pada Minggu, 22 Maret 2009.
‘Milan seyogyanya harus menyadari bahwa kompetisi MLS sebentar lagi bakal kembali bergulir. Kami harus membuat rencana yang semesatinya kami lakukan. Untuk itu, kami terlebih dahulu harus tahu apakah Beckham masih menjadi bagian dari rencana kami atau tidak’, tandas Garber.
Lebih jauh, Garber menolak mengkritisi sikap Beckham yang terkesan mengkhianati kontrak lima tahunnya bersama LA Galaxy. ‘Saya tidak tahu apakah itu bisa dianggap pengkhianatan. Kami membuat keputusan untuk meminjamkan David kepada Milan dengan dasar pemikiran bahwasanya langkah tersebut merupakan opsi terbaik baginya untuk tetap berada dalam kondisi terbaiknya selama kompetisi menjani rehat’, terang Garber.
‘Kami sangat hormat dan respek dengan apa yang telah dilakukan David terhadap kompetisi kami. Karenanya, kami berupaya mengakomodasi keinginannya (bermain di Milan) dan kami percaya bahwa kami dan David melakukannya dengan sikap gentleman. Saya sama sekali tidak menyesal membuat keputusan itu (peminjaman). Saya pikir, ditilik dari hubungan kami dengan David, kami telah melakukan hal yang benar’, pungkas Garber yang membenarkan jika Beckham mempunyai klausul hengkang yang dapat digunakannya seusai kompetisi MLS musim 2009 berakhir.

Artikel Terkait



0 komentar:

Posting Komentar

SEARCH

TRANSLATOR

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

HIT COUNTER






VISITOR



free counters



SKUAD AC MILAN 11/12


LABELS

Blogumulus by Roy Tanck and Amanda Fazani

JADWAL DAN HASIL


MY YAHOO!

CHAT WITH ME

MY LINK

Milanisti sejati



TEXT LINK SAHABAT

BANNER LINK SAHABAT

ARCHIVE BLOG

Template by - Abdul Munir - 2008 - layout4all