Milan - Lewat serangkaian perundingan atau negosiasi yang berjalan alot dan mendebarkan, akhirnya Manchester City harus mengakui guyuran dana yang melimpah belum cukup untuk menarik hati bintang Brasil yang bermain bersama AC Milan, Kaka, untuk bergabung ke City of Manchester Stadium. Patah arangkah klub yang dimiliki Sheikh Mansour bin Zayed Al Nahyan itu? Tentu tidak. Bahkan, seperti yang diklaim salah satu harian di Italia yang cukup kredibel, Corriere della Serra, Sheikh Mansour—menantu Sheikh Mohammed bin Rashid Al-Maktoum, Wakil Presiden merangkap Perdana Menteri Uni Emirat Arab (UEA) dan penguasa Dubai yang sempat menjadi kandidat pemilik Liverpool—mengincar target yang lebih besar.
Apa Menjadi penguasa San Siro atau menjadi pemilik Rossoneri. Caranya, dengan menyodorkan tawaran sebesar 500 juta euro atau sekitar Rp 7,65 triliun (dengan kurs 1 pound = Rp 15.300) untuk mendapatkan 40 persen saham klub yang dimiliki Fininvest, perusahaan yang dimiliki dan dikendalikan Slivio Berlusconi.
Bahkan, menurut Corriere della Serra, Fininvest telah memberikan lampu hijau bagi terlaksananya proses negosiasi dengan Abu Dhabi United Group for Development and Investment (ADUG), pemilik City yang dikendalikan Sheikh Mansour.
Bisik-bisik, Marina Berlusconi, putri Silvio Berlusconi—diklaim Forbes sebagai wanita berpengaruh nomor ke-33 di dunia pada 2007—didorong-dorong untuk melego Milan yang sesuai dengan laporan keuangannya merugi hampir 32 juta euro (sekitar Rp 500 miliar). Sheikh Mansour sendiri sebelumnya telah mempunyai hubungan bisnis dengan Berlusconi, yaitu dengan memegang lima persen saham Mediaset, perusahaan media yang dimiliki Berlusconi.
Isu yang menyebar di Italia pada Selasa (24/2) pagi ini langsung mendapat bantahan dari kubu Milan. Laporan yang dilansir Corriere della Serra pagi ini terkait kemungkinan penjualan saham klub, Fininvest dan AC Milan ingin menegaskan bahwasanya hal itu sama sekali tidak benar, demikian penegasan Rossoneri seperti yang dikutip di situs resmi klub.
CLOCK
MY PROFIL
MY RECENT POST
LAST AND NEXT MATCH
TOP SKOR SERIE A 09/10
TEAM SERIE A 09/10
KOMENTAR ANDA
PENGIKUT
MY FACEBOOK
DAFTAR TAMU
25 Februari 2009
Rossoneri Tepis Isu Takeover
Diposting oleh Uphank Milanisti di 9:24:00 AM
Label: Rumor
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
SEARCH
HIT COUNTER
SKUAD AC MILAN 11/12
LABELS
Blogumulus by Roy Tanck and Amanda Fazani
0 komentar:
Posting Komentar