Milan - Pelatih AC Milan Carlo Ancelotti menepis rumor yang mengaitkan kepindahan dirinya dari San Siro ke klub Inggris Chelsea dengan menegaskan kalau ia akan tetap melatih Rossoneri musim depan.
"Saya tidak pindah ke Chelsea. Saya akan bertahan di Milan setidaknya satu musim lagi dan kami sekarang bahkan telah mulai bekerja untuk memperkuat pasukan."
"Saya telah terbiasa dengan semua laporan dan spekulasi yang ada. Hal tersebut akan terus berlanjut, namun semuanya tidak menjadi masalah bagi saya," tukas Carletto kepada Il Messagero.
Bila ia tetap menjadi bos di San Siro musim depan, maka Ancelotti akan menyamai Nereo Rocco sebagai manajer yang paling lama menukangi Rossoneri.
Walau demikian, Ancelotti menambahkan kalau suatu hari nanti ia ingin melatih klub lain di Italia. Tim tersebut tak lain adalah AS Roma yang pernah ia bela sebagai pemain selama delapan tahun.
"Melatih Roma adalah sebuah mimpi yang akan saya penuhi cepat atau lambat. Saya tak pernah menyembunyikan keinginan untuk melatih Giallorossi."
"Roma tetap mempunyai tempat khusus di hati saya karena masyarakatnya, sejarah kota itu, dan juga makanannya."
CLOCK
MY PROFIL
MY RECENT POST
LAST AND NEXT MATCH
TOP SKOR SERIE A 09/10
TEAM SERIE A 09/10
KOMENTAR ANDA
PENGIKUT
MY FACEBOOK
DAFTAR TAMU
28 April 2009
Ancelotti: Pilih Milan, Tolak Chelsea, Idamkan Roma
Diposting oleh Uphank Milanisti di 11:20:00 PM
Label: Rumor
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
SEARCH
HIT COUNTER
SKUAD AC MILAN 11/12
LABELS
Blogumulus by Roy Tanck and Amanda Fazani
0 komentar:
Posting Komentar