15 April 2009

Galliani Juga Khawatirkan Pato

Milan - Setelah sebelumnya Kaka yang menyatakan keprihatinannya akan sikap kasar yang sering diterima oleh rekan setimnya, Alexandre Pato, dari bek-bek lawan, kini giliran Adriano Galliani yang angkat bicara. Menurut Galliani, Pato memang sudah selayaknya mendapatkan perlindungan dari wasit atas tekel dan sikap kasar yang sering diterima Pato dari pemain lawan.

Tak dapat dipungkiri, sukses Milan musim ini tak terlepas dari kontribusi Alexandre Pato. Pemuda asal Brasil itu kini menjadi salah satu pemain kunci.

Pihak lawan pun memahami Milan tidak akan bisa berbuat banyak jika Pato dimatikan. Bahkan dalam catatan statistik, Pato termasuk dalam salah satu pemain yang kerap mendapat pelanggaran.

Fakta tersebut membuat wakil presiden Milan Adriano Gallinai sedikit khawatir. Dia pun meminta para wasit untuk lebih melindungi salah satu pemain mudanya itu.

"Saya khawatir dengan perlakuan yang diterimanya. Selalu saja cerita yang sama tiap kami melawat, dan hal itu terjadi di Napoli dan sekarang di Verona," ungkap Galliani kepada La Gazzetta dello Sport.

"Dia sering diintimidasi di menit-menit awal dan kemudian dia mengalami kesulitan. Hal seperti ini sudah diperkirakan, tim lawan bermain keras padanya sejak awal pertandingan." tutup Galliani.

Artikel Terkait



0 komentar:

Posting Komentar

SEARCH

TRANSLATOR

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

HIT COUNTER






VISITOR



free counters



SKUAD AC MILAN 11/12


LABELS

Blogumulus by Roy Tanck and Amanda Fazani

JADWAL DAN HASIL


MY YAHOO!

CHAT WITH ME

MY LINK

Milanisti sejati



TEXT LINK SAHABAT

BANNER LINK SAHABAT

ARCHIVE BLOG

Template by - Abdul Munir - 2008 - layout4all