29 Juni 2009

Adebayor Alternatif Milan

Milan - Kekhawatiran Arsenal kepada AC Milan tak terbukti. Kubu Milan masih meminati striker Arsenal, Emmanuel Adebayor.

Wakil Presiden Milan, Adriano Galliani mulai buka suara. Rossoneri menjadikan Ade sebagai alternatif jika gagal mendapatkan striker Wolfsburg, Edin Dzeko.

"Kami masih mengejar Dzeko. Wolfsburg bersikukuh bilang bahwa Dzeko tak dijual. Tapi, jika mereka berubah pikiran, saya akan secepatnya pergi ke Jerman," kata Galliani kepada Reuters.

"Adebayor dan striker Sevilla, Luis Fabiano bisa menjadi alternatif. Tapi, sampai saat ini belum ada pembicaraan. Saya baru bicara dengan Manajer Arsenal, Arsene Wenger di telepon," lanjut Galliani.

Musim lalu, Milan sebenarnya sudah menaksir Adebayor. Tapi, kubu Arsenal tak melepas striker Togo itu. The Gunners sempat khawatir Milan tak mau lagi kepada Ade.

Musim ini, Chelsea lebih dahulu menyatakan minatnya kepada Adebayor. Tapi, rivalitas Premier League membuat Arsenal lebih suka menjual striker berusia 25 itu kepada duo klub Liga Italia: AC Milan dan Inter Milan.

Sementara itu, Fabiano terang-terangan minta dipinang Milan. Striker Brasil yang berpeluang menjadi Top Skorer Piala Konfederasi 2009 ini mengaku sangat bahagia jika bisa bermain di Liga Italia bersama Milan.

Artikel Terkait



0 komentar:

Posting Komentar

SEARCH

TRANSLATOR

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

HIT COUNTER






VISITOR



free counters



SKUAD AC MILAN 11/12


LABELS

Blogumulus by Roy Tanck and Amanda Fazani

JADWAL DAN HASIL


MY YAHOO!

CHAT WITH ME

MY LINK

Milanisti sejati



TEXT LINK SAHABAT

BANNER LINK SAHABAT

ARCHIVE BLOG

Template by - Abdul Munir - 2008 - layout4all