14 Januari 2010

Leonardo Heran Dengan Suasana San Siro

Milan - AC Milan memang berhasil menekuk Novara untuk melenggang ke perempatfinal Coppa Italia. Tapi ada yang mengganjal di benak pelatih Leonardo terkait dengan suasana San Siro di laga itu.

Dalam laga babak 16 besar tersebut, Rabu (13/1/2010) waktu setempat tersebut, Milan berhasil unggul lebih dulu melalui Filippo Inzaghi sebelum disamakan oleh Pablo Andres Gonzales di menit 46. Mathieu Flamini lantas menjadi bintang dengan menceploskan sembilan menit menjelang bubaran.

Kemenangan tipis atas tim yang berlaga di Lega Pro Prima Divisione A atau C1 tersebut sudah cukup untuk meloloskan Rossoneri ke perempatfinal Coppa Italia. Meski melenggang, ada yang masih menjadi pikiran Leonardo di laga itu.

Pelatih asal Brasil ini mengeluhkan kebijakan di Coppa Italia yang memberi kuota banyak kepada pendukung tim tamu yang membuat San Siro menurutnya didominasi oleh pendukung Novara. Ada pun babak 16 besar ini memang menggunakan sistem satu leg saja.

"Sangat aneh rasanya bermain di San Siro dengan crowd hampir semuanya mendukung tim lawan. Ini memang sulit, namun sepertinya format dari Coppa Italia harus diganti," ujarnya seperti diwartakan Football Italia.

"Namun bagaimana pun juga, ini merupakan partai yang menyenangkan di mana Milan bereaksi positif terharap Novara yang bermain dengan tempo tinggi. Pippo melakukan pekerjaan yang luar biasa. Saya juga dengan apa yang dilakukan Flamini yang mencoba melakukan gol seperti itu sejak lama."

Artikel Terkait



0 komentar:

Posting Komentar

SEARCH

TRANSLATOR

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

HIT COUNTER






VISITOR



free counters



SKUAD AC MILAN 11/12


LABELS

Blogumulus by Roy Tanck and Amanda Fazani

JADWAL DAN HASIL


MY YAHOO!

CHAT WITH ME

MY LINK

Milanisti sejati



TEXT LINK SAHABAT

BANNER LINK SAHABAT

ARCHIVE BLOG

Template by - Abdul Munir - 2008 - layout4all