17 Februari 2009

Beckham Absen Lawan Bremen

Milan – Kekalahan AC Milan dari Inter Milan dalam laga Derby Della Madonnina semakin terasa menyesakkan. Selain kalah 2-1, Rossoneri juga bakal kehilangan David Beckham karena cederanya.
Pemain pinjaman dari klub Los Angeles Galaxy tersebut harus ditarik keluar lapangan menit ke-57. Midfielder Timnas Inggris itu kelihatannya mengalami masalah pada hamstringnya. Untuk sementara pemain berusia 33 tahun itu akan menjalani perawatan dan tidak ikut latihan sore, senin (16/02). Namun belum ada keterangan resmi soal cederanya. Hanya saja, Becks kemungkinan absen menghadapi Werder Bremen pada babak ketiga Piala UEFA, Rabu (18/02). Padahal nama Beckham sudah didaftarkan ke UEFA.
Selain cedera, Becks mulai kelelahan dan butuh waktu istirahat setelah dalam tempo satu pekan melakoni tiga pertandingan. Tapi Beckham nampaknya tetap bersemangat dan ingin terus bermain. “Sebenarnya cedera saya tidak parah, karena saya sangat menikmati penampilan saya bersama Milan. Rasanya saya ingin terus bermain,” katanya seperti dikutip dari Sky Sport. Kecintaan Beckham pada Milan juga tersirat dari keenganannya untuk kembali ke LA Galaxy pada 9 Maret nanti. Beckham harus kembali ke Amerika Serikat karena Milan dan LA Galaxy belum menemukan kesepakatan soal harga untuk kontrak permanen Beckham. “Ketika menyetujui kontrak pinjaman, saya tidak pernah berfikir tentang bertahan di Milan setelah 9 Maret. Tapi setelah satu pekan berada dan bermain di Milan, saya merasa diperlukan dan bisa bermain ditingkat tertinggi. Belum pernah saya merasakan kehangatan dan keakraban layaknya sebuah keluarga di klub lainnya seperti yang saya dapatkan di Milan. Disni kami seperti keluarga yang terus saling mendukung dan menghargai satu sama lainnya,” lanjut Beckham.

Artikel Terkait



0 komentar:

Posting Komentar

SEARCH

TRANSLATOR

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

HIT COUNTER






VISITOR



free counters



SKUAD AC MILAN 11/12


LABELS

Blogumulus by Roy Tanck and Amanda Fazani

JADWAL DAN HASIL


MY YAHOO!

CHAT WITH ME

MY LINK

Milanisti sejati



TEXT LINK SAHABAT

BANNER LINK SAHABAT

ARCHIVE BLOG

Template by - Abdul Munir - 2008 - layout4all