Milan - Kontrak peminjaman David Beckham di AC Milan sebentar lagi berakhir. Walaupun sudah diwanti-wanti untuk kembali ke LA Galaxy, tapi Beckham tetap yakin dia bisa menjadi pemain Rossoneri. Seperti diberitakan sebelumnya, Beckham kemungkinan besar akan kembali ke Amerika Serikat menyusul tidak tercapainya kesepakatan antara Milan dengan LA Galaxy sampai tenggat waktu yang ditentukan klub MLS itu hari Jumat (13/2) lalu. Namun keyakinan masih subur dalam benak Beckham. "Negosiasinya masih belum berakhir," ujar mantan bintang Real Madrid dan Manchester United ini, pasca kekalahan Milan 1-2 atas Inter, Senin (16/2/2009) dinihari tadi. "Saya tahu kedua klub akan berbicara lagi dalam dua minggu ke depan. Kita lihat dan tunggu saja," sambung Beckham, seperti dilansir Channel4. "Saya telah mengatakan bahwa saya sangat ingin menetap di Milan. Dan kalau harus kembali (ke AS), ini akan sedikit sulit. Mudah-mudahah semua berjalan seperti yang saya mau," tutup gelandang berusia 33 tahun ini. Jika sampai akhir nanti belum ada perkembangan antara LA Galaxy dengan Milan, pencetak dua gol dan dua assist dari enam pertandingannya untuk Il Diavolo Rosso ini akan kembali ke Los Angeles pada 9 Maret .Yang menarik, sebagaimana diberitakan oleh Channel4, Beckham dikabarkan akan membeli sendiri kontraknya di LA Galaxy. Jika itu terjadi, maka ia bisa meninggalkan Negeri Paman Sam pada akhir musim nanti, tanpa kompensasi apapun.
CLOCK
MY PROFIL
MY RECENT POST
LAST AND NEXT MATCH
TOP SKOR SERIE A 09/10
TEAM SERIE A 09/10
KOMENTAR ANDA
PENGIKUT
MY FACEBOOK
DAFTAR TAMU
17 Februari 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
SEARCH
HIT COUNTER
SKUAD AC MILAN 11/12
LABELS
Blogumulus by Roy Tanck and Amanda Fazani
0 komentar:
Posting Komentar