Milan - Milan akan melawat ke Artemio Franchi, kandang Fiorentina, di akhir pekan. Bagi Milan, hasil laga ini akan menentukan nasib banyak pihak, baik pihak klub maupun pelatih. Jika menang dan bisa mengisi pos kedua, Milan akan mengikuti Liga Champions langsung tanpa mengikuti babak penyisihan. Juga, Carlo Ancelotti bisa jadi dipertahankan.
Namun apabila Juventus tetap bisa menempati posisi runner up klasemen Serie A Italia musim ini, Milan harus puas menempati posisi tiga, atau bahkan empat, dan memulai kompetisi Liga Champions melalui jalur dengan hambatan yang lebih panjang untuk bisa menjadi juara.
"Jumpa pers ini akan menjadi yang terakhir di musim ini, dan juga sama pentingnya," ujar Ancelotti kepada Sky Sport Italia.
"Pertandingan tersebut pastinya akan menentukan bagi kami dan semua orang tahu kami ingin menghindari babak penyisihan Liga Champions."
Ancelotti mengakui membuat persiapan khusus saat menghadapi Fiorentina, terutama terkait keberadaan Alberto Gilardino yang sedang dalam kondisi on fire.
"Saya lebih mewaspadai kualitas ketimbang misi balas dendam dia kepada kami. Dia adalah pemain yang sangat berbahaya, terutama di area penalti dan bola udara. Kami harus membatasi umpan untuknya," tegas Ancelotti.
Terkait masa depannya yang kabarnya juga akan dipertaruhkan di pertandingan ini, Ancelotti tidak ingin berbicara banyak.
"Kami hanya akan fokus pada pertandingan. Semuanya hanya spekulasi saja yang akan diperjelas setelah pertandingan," pungkas Ancelotti.
CLOCK
MY PROFIL
MY RECENT POST
LAST AND NEXT MATCH
TOP SKOR SERIE A 09/10
TEAM SERIE A 09/10
KOMENTAR ANDA
PENGIKUT
MY FACEBOOK
DAFTAR TAMU
31 Mei 2009
Ancelotti: Laga Fiorentina Sangat Penting
Diposting oleh Uphank Milanisti di 2:03:00 AM
Label: News
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
SEARCH
HIT COUNTER
SKUAD AC MILAN 11/12
LABELS
Blogumulus by Roy Tanck and Amanda Fazani
0 komentar:
Posting Komentar