Milan - AC Milan telah menyiapkan calon pengganti Andrea Pirlo. Gelandang Arsenal Cesc Fabregas dipandang Rossoneri sebagai ganti yang tepat jika Pirlo memang hengkang.
Eksodus pemain bintang kini memang tengah mengancam AC Milan. Keputusan klub menjual Ricardo Kaka plus perginya Carlo Ancelotti rupanya benar-benar membuat San Siro tak lagi nyaman buat beberapa pemainnya.
Spekulasi lain mengatakan jika Milan memang sengaja membuang pemain-pemain dengan gaji mahalnya. Selain Pirlo, Alexandre Pato dan Gennaro Gattuso menjadi dua pemain yang santer dikabarkan akan hengkang.
Meski wakil presiden Milan Adriano Galliani beberapa kali mengklaim tidak akan menjual bintang-bintangnya, namun spekulasi akan hengkangnya para bintang Milan itu semakin santer. Pirlo sendiri memang santer dikabarkan akan mengikuti jejak Carletto ke Stamford Bridge.
Seperti yang dilansir Corriere dello Sport, Jumat, 26 Juni 2009, petinggi-petinggi di Via Turati mengaku telah sepakat menjadikan Fabregas sebagai calon pengganti Pirlo di San Siro.
Sebagai gambaran dari skenario ini, Chelsea mengaku siap membayar Pirlo dengan harga 28 juta euro. Sedangkan Arsenal membanderol Fabregas dengan harga 35 juta euro.
Namun ambisi Milan mendatangkan Fabregas tak akan mudah. Pasalnya, sebelum Milan Fabregas juga diminati dua klub elit La Liga, Real Madrid dan Barcelona. Namun gelandang La Furia Roja ini mengaku memilih bertahan di Emirates Stadium.
Milan sendiri juga telah menyiapkan nama bintang Sao Paulo Hernanes untuk mengisi tempat Pirlo di skuad Leonardo. Namun klub Brasil itu hanya mau melepas gelandang 24 tahun ini dengan harga 40 juta euro.
CLOCK
MY PROFIL
MY RECENT POST
LAST AND NEXT MATCH
TOP SKOR SERIE A 09/10
TEAM SERIE A 09/10
KOMENTAR ANDA
PENGIKUT
MY FACEBOOK
DAFTAR TAMU
27 Juni 2009
Jika Pirlo Pergi, Fabregas Datang
Diposting oleh Uphank Milanisti di 2:04:00 AM
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
SEARCH
HIT COUNTER
SKUAD AC MILAN 11/12
LABELS
Blogumulus by Roy Tanck and Amanda Fazani
0 komentar:
Posting Komentar