Milan - Januari tahun depan bisa dikatakan sebagai bulan big match untuk AC Milan. Tiga tim raksasa Italia dihadapi, dua di antaranya dalam waktu yang berdekatan. Duel dalam waktu mepet itu adalah kontra Inter Milan dan Fiorentina.
Laga Milan melawan Fiorentina di Stadion Artemio Franchi seharusnya dilakukan akhir pekan lalu. Namun harus dibatalkan akibat cuaca buruk.
Seperti dilansir dari Football-Italia, jadwal baru untuk pertandingan ini sudah ditentukan yakni 27 Januari.
Lawatan ke markas La Viola hanya berselang beberapa hari dari pertarungan derby della Madonina kontra Inter Milan yang berlangsung 24 Januari.
Bulan pembuka 2010 juga bisa dikatakan bulan big match untuk Milan. Pasalnya pada 10 Januari Andrea Pirlo dkk. juga bakal menghadapi tim raksasa lainnya, Juventus.
Otoritas Seri A juga sudah menentukan jadwal baru untuk laga lain yang tertunda akibat salju. Bologna versus Atalanta dan Genoa kontra Bari akan bermain 20 Januari. Sementara Udinese melawan Cagliari dimainkan 27 Januari.
Ada pun empat laga Seri B yang juga harus batal karena salju akan dipentaskan 30 Januari. Partai tersebut adalah Albinoleffe-Empoli, Cittadella-Ancona, Mantova-Crotone and Sassuolo-Salernitana.
CLOCK
MY PROFIL
MY RECENT POST
LAST AND NEXT MATCH
TOP SKOR SERIE A 09/10
TEAM SERIE A 09/10
KOMENTAR ANDA
PENGIKUT
MY FACEBOOK
DAFTAR TAMU
24 Desember 2009
Januari, Bulan Big Match untuk Milan
Diposting oleh Uphank Milanisti di 5:36:00 PM
Label: News
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
SEARCH
HIT COUNTER
SKUAD AC MILAN 11/12
LABELS
Blogumulus by Roy Tanck and Amanda Fazani
0 komentar:
Posting Komentar