Naples - AC Milan pulang dengan satu angka dalam lawatan ke markas Napoli usai bermain imbang 0-0. Tetapi pelatih Milan Carlo Ancelotti mengakui Napoli kurang beruntung karena tuan rumah sebenarnya punya satu gol sah.
Berstatus sebagai tim tamu Milan tampil dominan kala dijamu Napoli, meski laga berakhir dengan skor 'kacamata'. Tuan rumah sendiri sebenarnya sempat bikin gol, tapi wasit menganulirnya.
Kejadian tersebut terjadi delapan menit jelang turun minum, ketika Marek Hamsik menendang bola dari jarak dekat untuk menceplos masuk ke dalam gawang Milan yang dikawal Dida. Gol ini dianulir karena wasit menilai sudah terjadi offside.
Akan tetapi, Ancelotti, yang timnya jelas diuntungkan dengan keputusan tersebut menilai kalau sebenarnya gol adalah sah dan keputusan wasit tidaklah tepat.
"Dengan sejujur-jujurnya, gol Hamsik sah, dan seharusnya berlaku. Golnya bagus dan itu adalah kesalahan dari hakim garis walau memang sulit menilainya saat pertandingan berjalan," aku Ancelotti kepada Sky yang diwartakan Yahoosports.
Jika saja gol itu berlaku, bisa jadi keadaan akan berbeda dan Milan bukan tak mungkin kehilangan angka sama sekali. Ancelotti pun tak mau berdusta kalau hasil akhir 0-0 cukup bikin dia senang.
"Itu poin yang cukup baik untuk kami dapat, karena meski fakta bahwa kami mengendalikan permainan, kami gagal menciptakan banyak peluang menyerang," demikian Don Carletto.
CLOCK
MY PROFIL
MY RECENT POST
LAST AND NEXT MATCH
TOP SKOR SERIE A 09/10
TEAM SERIE A 09/10
KOMENTAR ANDA
PENGIKUT
MY FACEBOOK
DAFTAR TAMU
24 Maret 2009
Ancelotti: Gol Napoli Sah
Diposting oleh Uphank Milanisti di 12:18:00 AM
Label: News
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
SEARCH
HIT COUNTER
SKUAD AC MILAN 11/12
LABELS
Blogumulus by Roy Tanck and Amanda Fazani
0 komentar:
Posting Komentar