Milan - AC Milan sudah tertinggal jauh atas Inter Milan di puncak klasemen. Kalau kemudian Rossoneri gagal memenuhi target menjadi juara, itu karena banyak pemain yang dihantam cedera.
Christian Abbiati menjadi nama terakhir yang masuk ruang perawatan. Kiper yang baru kembali menjalani promosi menjadi pilihan utama Carlo Ancelotti itu mengalami putus ligamen setelah bertubrukan dengan Giuseppe Favall dalam laga kontra Siena.
Milan sebelumnya sudah ditinggal beberapa pemain pilar lainnya seperti Kaka, Gennaro Gattuso dan bek Kakha Kaladze. Itu belum termasuk cedera yang sudah sejak awal musim mendatangi Marco Borriello yang membuat sang striker tak bisa berbuat banyak membantu lini depan Diavolo Rosso.
"Ini musim yang buruk buat kami dalam konteks cedera pemain. Saya kemudian berpikir kalau kami tak dihadang dengan banyak cedera tahun ini, maka kami adalah kandidat meraih Scudetto," ungkap Adriano Galliani seperti diberitakan Eurosport.
Milan untuk sementara duduk di posisi tiga dengan jumlah poin dikumpulkan berjumlah 54. Dengan target realistis tersisa di musim ini mendapat tiket Liga Champions, posisi Paolo Maldini cs terbilang aman dengan keunggulan enam poin atas Genoa di urutan empat.
Sementara Carlo Ancelotti sempat berucap kalau mengejar Juventus yang saat ini unggul lima poin adalah target utama di 10 pekan terakhir Seri A. "Saya pikir masih mungkin untuk menyusul Juventus. Masih ada banyak pertandingan tersisa untuk dijalani, termasuk menghadapi Juventus," yakin Carletto.
CLOCK
MY PROFIL
MY RECENT POST
LAST AND NEXT MATCH
TOP SKOR SERIE A 09/10
TEAM SERIE A 09/10
KOMENTAR ANDA
PENGIKUT
MY FACEBOOK
DAFTAR TAMU
18 Maret 2009
'Cedera Halangi Milan Jadi Juara'
Diposting oleh Uphank Milanisti di 12:48:00 PM
Label: News
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
SEARCH
HIT COUNTER
SKUAD AC MILAN 11/12
LABELS
Blogumulus by Roy Tanck and Amanda Fazani
0 komentar:
Posting Komentar